16 April 2009

Interpretasi Nilai Koefien Korelasi menurut Guilford (1956)

Nugraha Setiawan

Ketika selesai menghitung koefisien korelasi, kita sering dihadapkan pada masalah menginterpretasikannya. Interpretasi yang didasarkan pada tulisan Guilford (1956: 145) sering kali dijadikan acuan, namun beberapa diantaranya hanya mendapatkan dari buku lain yang melakukan sitasi terhadap buku aslinya. Bahkan hasil sitasi tersebut diacu kembali oleh buku lainnya secara berantai.
Masalah yang kemudian timbul adalah dalam menerjemahkan apa yang ditulis Guilford sering menjadi berbeda satu sama lainnya. Sehingga ada baiknya kalau dikemukakan bagaimana sebetulnya Guilford menulis tentang penginterpretasian koefisien korelasi tersebut, seperti bisa dibaca di bawah ini.
Suggested Interpretation for Correlation Coefficient:
Less than .20 Slight correlation; almost negligible relationship
.20 - .40 Low correlation; definite but small relationship
.40 - .70 Moderate correlation; substantial relationship
.70 - .90 High correlation; marked relationship
.90 - 1.00 Very high correlation; very dependable relationship

Guilford, J.P. (1956). Fundamental Statistics in Psychology and Education. (p. 145). New York: McGraw Hill.

Tidak ada komentar: